Friday, 19 April 2013

MAKNA LOGO ORGANISASI MUDA - MUDI MERTASARI

MAKNA DARI LOGO ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI)
  

    • ARTI GAMBAR :

    Pita Berwarna Merah dan Putih
    Dua Pita Berwarna Merah dan Putih merupakan perwujudan dari bendera Negara Kesatuan Republik Indoneisa (NKRI) yaitu Bendera Sang Saka Merah Putih, dan bermakna bahwa Karang ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI) masih termasuk bagian dari Negara Kesatuan Republik Indoneisa (NKRI).
    Padi, Kapas Dan, Rantai
    Padi dan Kapas merupakan perlambangan dari kemakmuran, yang mana itu adalah salah satu tujuan dari ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI) yaitu menjadikan Dukuh Juron  yang merupakan tempat berpijak seluruh anggota ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI) menjadi dukuh yang makmur yang diikat erat dengan tali silaturahmi (persaudaraan).
    Gambar Kelopak Bunga Dengan 5 Lekuk
    Gambar ini melambangkan setiap visi maupun misi dari ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI) ini yaitu mewujudkan lingkungan kehidupan masyarakat yang sejahtera merata berlandaskan 5 sila dari Pancasila.
    Teratai Mekar
    Keseluruhan lambang tersebut mengandung makna:
    Bunga Teratai yang mulai mekar melambangkan unsur remaja yang dijiwai semangat kemasyarakatan (sosial). Lima helai Daun Bunga dibagian atas, melambangkan kelima tujuan dari organisasi muda – mudi MERTASARI yang didikung oleh 7 helai kelopak bunga. Tujuh helai kelopak bunga bagian bawah melambangkan Tujuh unsur dari visi organisasi muda – mudi MERTASARI yaitu berakhlak, berbudi, mandiri, aktif, edukatif, kreatif dan rekreatif.

    • WARNA :

    Warna Biru Tua pada Lingkaran
    Biru tua pada lingkaran merupakan perwujudan warna lautan dan langit, yang dimaknai seberapa luasnya lautan dan langit akan tetap diarungi oleh ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI) untuk mencapai  visi maupun misi organisasi.
    Warna Merah Dan Putih Pada Pita
    Warna Merah dan Putih pada Pita dan Background Peta Indonesia merupakan lambang keberanian dan kesucian seperti yang ada pada Bendera Sang Saka Merah Putih.
    Warna Putih, Hijau dan Kuning  pada Kapas, Padi dan, Rantai
    Warna Putih, Hijau dan Kuning pada Kapas Padi dan Rantai merupakan lambang dari kemakmuran masyarakat yang ingin dicapai oleh ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI (ORMSI), dan melambangkan bahwa kemakmuran itu salah satunya berasal dari pertanian yang merupakan pencaharian pokok warga Juron.
    Warna Hijau Pada Kelopak Bunga
    Warna hijau ini merupakan warna yang melambangkan kesejukan, kehidupan dan kesuburan dimana merupakan perwujudan kesejukan jiwa pancasila untuk kemakmuran dalam kehidupan social kemasyarakatan.

    • TULISAN :

    Tulisan “ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI” Pada Lingkaran Biru
    “ORGANISASI MUDA-MUDI MERTASARI” merupakan nama organisasi sosial wadah pengembangan generasi muda Dk. Juron RW II Ds. Mertan Kec.  Bendosari Kab. Sukoharjo.

    1 comments:

    edieeakes said...

    Best Casinos in Michigan 2021 - The JamBase
    the best casino 안양 출장마사지 in Michigan 2021, according 진주 출장안마 to one of the experts at JamBase.com. Our 순천 출장샵 casino review is the 춘천 출장샵 top-rated casino site for 이천 출장마사지 players in Michigan.

    Post a Comment

    Labels

    Powered by Blogger.
     
    ;